Selasa, 19 April 2016

Review Corsair Value Select SODIMM 1X4GB DDR3L-1600

Corsair Value Select SODIMM 1X4GB DDR3L-1600

Di artikel pertama kami , solusitekno akan mereview tentang ram laptop yang baru saja kami beli yaitu Corsair Value Select SODIMM 1X4GB DDR3L-1600 untuk generasi processor ultravoltage 1.35v yang ditunjukkan untuk laptop /notebook yang kompatibel dengan processor intel generasi 3 keatas, dapat dikatakan generasi diatas 3 karna untuk generasi 1 dan 2 menggunakan Sodimm dengan daya 1.5v standart voltage.

Foto Produk :



Berikut ini tampilan dari sodimm corsair value select 1x4gb 1.35v :



Dan tabel dibawah adalah spesifikasi produk yang tertera dihalaman web produk :


Pada reivew pertama ini kami akan mereview tentang produk yang telah kami beli yaitu Corsair Value Select 1x4GB ddr3l (12800) 1600 Mhz, dengan harga berkisar antara 300 ribu saja sahabat solusion sudah bisa membawa pulang produk ini tentunya ditoko komputer terdekat, dengan harga yang terbilang murah bisa dimaklumi mempunyai speed latency yang rendah dibandingkan kakaknya yaitu corsair vengeance, namun tidak terlalu berasa perbadingan performanya, kami memasang produk tersebut pada Laptop Kami dengan processor i5 4200M dengan konfigurasi awal ram berjumlah 4gb menjadi 8gb, berikut gambar pemasangan pada laptop kami 






Setelah pemasangan kami melakukan pemantauan pada persentasi size yang digunakan pada laptop kami dan hasilnya memori used yang terpakai hanya berkisar 15% sedangkan saat 4gb berkisar 35%.

Hal yang paling memberi efek pada laptop berbasis processor yang suport dual chanel adalah pada saat membuka aplikasi juga lebih cepat dan VGA intel HD 4600 yang semula single chanel dengan bandwith hanya 64 bit menjadi dual chanel 128 bit dan shared memori yang bertambah menjadi 4gb yang semula hanya 2gb pada window 10, berikut gambar dari gpu z dan dxdiag :





Hal ini memberi dampak yang lumayan signifikan pada saat bermain game seperti bermain Counter strike – Global Offensife pada saat single chanel vga kami hanya mampu berjalan di rata tengah sedangkan rata kanan masih lag, dengan ditambah ram menjadi dual chanel saat kami tes bermain game tersebut kami coba rata kanan dan hasilnya lumayan smoot tidak seperti sebelumnya saat memakai single chanel.

Oleh karena itu sahabat solusion jika ingin meningkatkan performa vga onboard intel kita bisa mengambil jalan alternatif membeli ram karna memberi dampak yang lumayan signifikan , untuk pengujian game akan dibahas pada artikel selanjutnya. maaf jika agak kaku dalam penyampaian artikel karna masih baru pertama kali hehehe :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Review SSD Adata SU650 120GB (Ramah dikantong dengan fitur Premium 3D nand)

Hallo sahabat tekno , tentunya kalian sudah menunggu kan bagaimana review tentang performa SSD sejuta umat ini yaitu Adata SU650 120GB , de...